"Hadir sebagai wujud nyata transformasi digital di lingkungan Brigif-4/Dewa Ratna. Portal ini mengintegrasikan layanan informasi publik, dokumentasi kegiatan, dan kanal pengaduan masyarakat dalam satu pintu. Kami berkomitmen menyajikan data yang Aktual, Transparan, dan Akuntabel demi mewujudkan TNI yang adaptif terhadap perkembangan teknologi dan dicintai rakyat."
"Di tengah dinamika tugas dan perkembangan teknologi informasi yang pesat, Brigif-4/Dewa Ratna berkomitmen untuk terus beradaptasi menjadi satuan yang modern, profesional, dan transparan. Peluncuran portal informasi ini adalah langkah strategis untuk memperkuat sistem manajemen satuan serta mendekatkan diri dengan rakyat.
Saya perintahkan kepada seluruh Prajurit Dewa Ratna: Manfaatkan sarana ini untuk mendukung keberhasilan tugas, jaga kehormatan satuan di ruang digital, dan teruslah berinovasi. Jadikan teknologi sebagai ujung tombak dalam pengabdian kita kepada Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Tetap semangat, pantang menyerah, dan berikan yang terbaik!"
Komandan Brigif-4/Dewa Ratna,
KOLONEL INF CHARLIE C.L. SONDAKH, S.E.
"BERANI, BENAR, SETIA"
Pusat publikasi kegiatan satuan, rilis pers, dan galeri foto prajurit Brigif-4/Dewa Ratna.
pelaporan resmi yang menjunjung tinggi kerahasiaan identitas pelapor.
Informasi valid pendaftaran Calon Prajurit TNI AD (Tamtama, Bintara, dan Perwira).